Kuliah Umum Teknik Kelautan Ketiga – 1 Oktober 2011

Kuliah Umum (Kulum) KL rutin tahun 2011 yang ke-tiga, diadakan pada Sabtu 1 Oktober 2011 di ruang KL-2, Gd TP Rachmat Lantai IV, pukul 10-12 siang. Kulum KL ke 3 ini, diikuti oleh mahasiswa program sarjana dan magister T. Kelautan, alumni dan juga mahasiswa TPB FTSL angkatan2011. Pembicara pada Kulum ini adalah alumni Teknik Kelautan 2000, Dwi Hariyo Wibisono yang saat ini bekerja sebagai Pipeline Engineer di konsultan swasta di Jakarta.Tema yang disajikan pada kulum ini adalah Offshore Pipeline Integrated Management. Diawali dengan pembahasan kegagalan manajemen pipeline dari waktu ke waktu, seperti : kebocoran, kerapuhan dan retak/patah, yang dapat menyebabkan kebakaran di daerah yang rusak.
Pipeline Integrated Management didefinisikan sebagai Planning, Organizing, Executing, Controlling, and Improving  all pipeline risk & integrity management through inspection, maintenance, and repair.

Kuliah Umum KL 2011 – 1 Oktober 2011

Kulum “Offshore Pipeline Integrated Management”